Merawat Perkebunan

Cara Mudah Membibit Sawit Sendiri dijamin 100% berhasil

https://marawatkebun.blogspot.com/2017/02/cara-sederhana-membibit-sawit-.html

pembibitan sawit unggulan
Membibit Sawit Unggulan

Sangat banyak sekali cara membibit sawit yang kita jumpai di internet, namun sadarkah Anda cara tersebut terlalu bertele tele dan penuh dengan teori yang tidak perlu Anda lakukan.

cara membibit sawit yang saya jelaskan dibawah ini sangat simple dan terkesan sederhana namun percayalah cara ini sudah bnyak diterapkan oleh ratusan petani didaerah Kami.


Mendapatkan bibit sawit unggulan memang susah susah gampang, pasalnya untuk mendapatkan bibit sawit yang bagus anda membutuhkan usuaha yang lebih, misalnya.


Jika anda memilih untuk membeli bibit sawit yang sudah jadi tentu anda akan merogoh kantong yang lebih dalam dengan hasil yang belum tentu bagus, tetapi jika anda memilih untuk membibit sendiri sawit dari biji hingga tumbuh maka anda akan menghabiskan waktu yang tentu agak lama.


Saya coba jelaskan jika anda memilih jalan untuk membeli bibit sawit yang sudah jadi, anda di ibaratkan memilih kucing dalam karung, karena bibit/tampang sawit yang Anda beli saat itu belum tentu memiliki hasil yang bagus dikemudian hari bisa jadi bibit/tampang sawit yang Anda beli bukan bibit unggulan seperti si Penjual katakan.


Banyak cara si Penjual lakukan untuk meyakinkan bahwa bibit/tampang sawit yang Anda beli adalah benar-benar bibit sawit unggulan, kadang dengan memperlihatkan sertifikat bibit sawit unggulan, memperlihatkan foto buah, menceritakan testimoni dari pembeli sebelumnya dan masih banyak cara lagi untuk meyakinkan anda. tentu hal yang Saya jelaskan ini merupakan kemunkinan terburuknya.


Kemungkinan terbaiknya adalah jika Anda bisa menghemat banyak waktu dengan konsekuensi dana yang lumayan besar yang anda korbankan.


Tetepi tujuan dari artikel ini adalah memperkenalkan Anda bagaimana cara membibit sawit dengan benar dan cara-cara yang harus anda lakukan untuk membibit sawit dari awal hingga menjadi bibit/tampang yang siap untuk Anda tanamkan/jual.


Anda memiliki 2 keuntungan jika memilih membibit sawit sendiri, 1 Anda menentukan biji buah kelapa sawit sendiri tentu Anda akan memilih biji sawit yang sudah terbukti berbuah unggul, 2 jika sudah menjadi bibit siap tanam maka Anda bisa menentukan untuk dijual atau ditanam di perkebunan Anda sendiri

Begini cara membibit sawit sendiri dengan benar.

1. Tentukan Biji Buah Kelapa Sawit Unggulan.


Caranya adalah Anda harus survei atau melihat pohon kelapa sawit yang terbukti berbuah lebat dengan tandan buah yang besar.

Anda bisa melakukanya di perkebunan tetangga, teman dekat, saudara Anda yang sudah terbukti berbuah unggul.

Ingat, Pohon kelapa sawit yang bisa dijadikan bibit harus berumur lebih dari 10 tahun atau tingginya sudah mencapai 6-10 meter, karena kurang dari itu calon bibit yang akan kita tanam tidak optimal, tapi hal ini hanya menurut pendapat dari beberapa petani.


1 hal lagi, biasanya para petani lebih memilih calon bibit sawit atau kecambah biji sawit yang sudah tumbuh dan memiliki daun tinggi lebih kurang 30cm atau kecambah yang tumbuh namun bijinya masih tertempel pada daun yang tumbuh.


2. Memilih Tanah yang Tepat untuk Pembibitan


Tanah biasa atau sering disebut dengan tanah liat dibeberpa tempat adalah tanah yang cocok untuk perkebunan kelapa sawit apabila dibandingkan dengan tanah gambut.

Tidak perlu terlalu banyak aturan untuk menentukan tanah yang akan dijadikan pembibitan biji kelapa sawit anda cukup mencampurkan tanah dengan pupuk kandang, seperti kotoran ayam atau kotoran kambing, ini murpakan pupuk alami murah meriah yang pasti sangat mudah di temui daerah anda.

Caranya adalah campurkan tanah dengan pupuk kandang didalam lobang kotak yang sudah anda siapkan di halaman belakang rumah anda, kemudian bakar tanah hingga hitam, tanah akan berubah lebih gembur, lalu biarkan 2-3 hari barulah tanah siap dimasukan kedalam polibeg.

Polibeg yang pas untuk membibit sawit adalah yang bermuatan 3kg.

3. Menabur Calon bibit Sawit Unggulan


Jika anda memilih bibit sawit yang tumbuh liar dibawah batang kelapa sawit yang sudah memiliki tinggi mencapai lebih kurang 30cm yang bijinya masih tertempel maka tugas Anda sedikit lebih cepat jika dibandingkan membibit dari biji.

masukan calon bibit sawit unggulan kedalam polibeg yang sudah dimasukan tanah, anda tidak perlu menyiram setiap hari tetapi anda perlu mengontrol agar tanah tetap lembab dan sejuk, jika tanah mulai tampak mengering barulah Anda menyiram dengan air yang tidak terlalu banyak.

Bibit sawit yang sudah siap untuk ditanam diperkebunan adalah yang berusia 6 smpai 12 bulan.



sekarang Anda sudah mengetahui cara sederhana membibit sawit yang tentunya sangat mudah untuk Anda pahami, yang perlu Anda lakukan adalah menentukan cara mena yang Anda ikuti.

Pilih cara rumit atau cara yang sangat mudah dan sudah terbukti banyak petani berhasil melakukanya.

Jangan menyusahkan cara yang sebenarnya sangat mudah untuk dilakukan!!!

0 komentar:

Post a Comment

Support by: Informasi Gadget Terbaru - Dewa Chord Gitar | Lirik Lagu - Kebyar Info
Copyright © 2014 Merawat Perkebunan Design by SHUKAKU4RT - All Rights Reserved